Sunday, May 2, 2010

Sambutan Dari Teman yang juga Guruku

Namanya Tjandra Ratna Dewi,kami satu SMP di Surabaya.Aku begitu merasa kenal dengan dia karena dia salah satu murid pandai di SMP Negeri 1 Surabaya.Kami "bertemu" kembali di Facebook,dia tidak mengenalku tapi aku mengenalnya ^_* setelah dia approve aku (karena aku yg add di di Fb) maka aku bebas bertanya tentang tulisannya yang menawan itu...dia punya Blog yang menurutku cantik.
Tjandra Ratna Dewi menuliskan apa yang ada disekitarnya disini
tulisan-tulisan Dewi  
Blog-nya begitu memukau karena bahasanya indah tapi sederhana,simpel untuk dimengerti.Bahasanya mengalir sejuk.
Justru karena aku bertanya banyak dan dia menjawab dengan gaya "andhap asor"-nya maka lahirlah blog-ku ini.
Blog-ku lahir karena dorongan Tjandra Ratna Dewi...saking bersemangatnya aku,maka "anakku"(begitu istilah Dewi membahasakan Blog) lahir secara prematur.
Istilahnya tepat juga buat aku karena begitu "melahirkan" blog ini,aku serasa ibu yang jatuh cinta pada anaknya ketika baru lahir,berdebar-debar menatapnya dan "menyapa"-nya penuh emosi untuk menumpahkan inspirasiku.
Yah,inspirasi dari seorang istri & ibu biasa...bukan siapa-siapa.
Tapi sambutan dari teman bahkan guruku ini...membuatku merasa aku "berarti"...
Terima kasih kadonya ya Dewi.
somewhere outhere with love

5 comments:

  1. Pertamaxx...... Sesama penggali sumur, harus giat menggali :))

    ReplyDelete
  2. huehehe...bahaya pas "banjir" gini.Nulis bisa sambil berdebar2...bahaya kalau penuh emosi jiwa...pengennya meledak aja.
    Tq ya

    ReplyDelete
  3. bener2 deh,,,,aq acung 4 jepol ku buat kamu tak.....

    aq jg banyak belajar dari kamu...

    ReplyDelete
  4. Mimi Niken....bikin aku malu2 kucing aja...belajar opo soko aku?
    sing jelas belajar nekad..huahaha
    Tq.

    ReplyDelete
  5. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete